Nasi Lengkasi Lengko, Kuliner Sederhana Khas Cirebon Kian Beragam

 Bandar Q Domino QQ Poker Online Terbaik Dan Terpercaya

Cirebon terkenal dengan beragam kulinernya. Yang paling terkenal tentu saja, nasi jamblang. Namun ada satu makanan lainnya yang juga berjenis nasi, yaitu nasi lengko. Dibandingkan dengan nasi jamblang yang dilengkapi dengan beragam lauknya, nasi lengko merupakan hidangan yang sederhana, baik lauk maupun penyajiannya. Namun variannya kini beragam.

Nasi ini disajikan di atas piring yang dilengkapi dengan potongan kecil tempe dan dan tahu goreng. Sayurannya menggunakan tauge rebus dan cacahan mentimun. Setelah itu ‘diguyur’ dengan kuah kacang. Tak lupa, tambahan bawang goreng dan daun kucai ditaburkan. Masih kurang pedas? Tinggal tambah sambal.

“Kalau di rumah gak sarapan, pasti di warung minta dibikinkan ini,” ungkap Juju, 39, seorang pegawai di lingkungan pemerintah Kota Cirebon.

Harganya juga relatif murah, hanya Rp 8 ribu satu porsi. Jika ingin variasi lain, tinggal ditambah dengan telur dadar dan harganya menjadi Rp 10 ribu/porsi. “Tapi saya sih senangnya yang biasa saja. Segitu juga sudah enak, komplet, ada tahu dan tempe ada sayurnya juga,” ungkap Juju.

Sekalipun makanan sederhana, namun nasi lengko kaya dengan gizi. “Ada tempe, tahu, tauge, dan lainnya. Sangat bergizi,” ungkap seorang praktisi kesehatan yang juga kepala Dinas Kesehatan Kota Cirebon, Edy Sugiarto.
Bahkan dalam seporsi nasi lengko mengandung sekitar 3.500 kalori. Bisa dimakan baik utk sarapan, makan siang maupun makan malam. Sekalipun tanpa dilengkapi dengan variasi makanan tambahan lainnya menurut Edy, nasi lengko sudah kaya dengan gizi.

Nasi lengko juga sangat mudah ditemukan di berbagai warung makan di Cirebon. Namun saat ini variasinya juga sudah beragam. Tidak hanya telur dadar, juga dilengkapi dengan sate kambing. Biasanya, bumbu kacang pada sate kambing juga akan digunakan untuk mengguyur nasi lengko.

Artikel lain: Nasi Lengko, Ini Istimewanya Kata Anies Baswedan

Penjual nasi lengko plus sate kambing yang paling terkenal di Cirebon yaitu nasi lengko H Barno di ruas Jalan Pagongan Kota Cirebon. Masih ada juga penjual nasi lengko lainnya di ruas jalan yang sama yaitu nasi lengko Mang Sadi dan Ibu Tini. Selain nasi lengko, tempat makan tersebut juga menyediakan sate kambing sebagai lauk tambahan.


Share:

No comments:

Post a Comment

KAKAKCASH







ONEBETQQ






Popular Posts

Search This Blog

SATUQQ






Blog Archive

Recent Posts